6 Ide Dekorasi Kamar Terbaik Berdasarkan Zodiak

6 Ide Dekorasi Kamar Terbaik Berdasarkan Zodiak

6 Ide Dekorasi Kamar Terbaik Berdasarkan Zodiak

 

Mau mendekorasi kamar agar lebih nyaman, tapi bingung caranya gimana? Intip yuk 6 ide dekorasi kamar di bawah, spesial untuk Anda.

 

Menariknya, ide-ide di bawah disusun secara istimewa karena disesuaikan dengan zodiak Anda. Konon katanya, tanda zodiak mempengaruhi selera dan ide-ide. So, selamat menemukan dekorasi terbaik buat kamar Anda.

 horoscope

Ide Dekorasi Kamar untuk Kenyamanan Personal

 

Artikel ini hanya akan memuat enam tanda zodiak. Lalu bagaimana dengan tanda zodiak lainnya? Tunggu di artikel berikutnya ya.

 

Namun sebelumnya, baca dulu dong ide dekorasi kamar yang dijamin menarik dan bakal bikin nyaman ini.

 

  1. Aquarius

Orang dengan zodiak Aquarius yang lahir pada kisaran tanggal 20 Januari hingga 18 Februari ini biasanya tipe yang eklektik dan ramah lingkungan. Sisi unik dari orang berzodiak Aquarius adalah ia akan memasukkan banyak opsi teknologi yang ramah lingkungan.Contohnya; panel surya, sistem penangkap hujan, dan sejenisnya.

 light blue home decor

Dekorasi kamar yang paling pas untuk orang Aquarius yaitu kamar yang tenang dan bisa menjadi  tempat persembunyian. Warna dengan sentuhan hijau atau biru lembut adalah favoritnya.

 

  1. Pisces

Zodiak Pisces hadir untuk orang-orang yang lahir pada 19 Februari hingga 20 Maret. Konsep kamar yang tenang dan menenangkan adalah impian mereka.

 

Hampir mirip dengan Aquarius, Pisces sangat menghargai privasi dan personal area. Maka ia akan mendekorasi kamar yang bisa jadi tempat untuk menenangkan pikiran.

 blue home decor

Warna biru atau warna-warna yang merefleksikan air akan cocok dengan tema dekorasi yang dipilih Pisces. Bantal dan selimut yang dekoratif dan lembut wajib ada di kamar.

 

Meski tertutup, Pisces juga suka sesuatu yang mengalir dan  terbuka. Meletakkan aquarium dengan air mancur mini di pojokan kamar cocok buat mereka.

 

  1. Aries

Mereka yang lahir pada 21 Maret hingga 19 April adalah orang-orang yang keras dan pemberani. Maka nggak heran jika kamar yang paling nyaman buat mereka menghadirkan dekorasi dengan warna dan pola yang berani. Misal, warna merah, hitam ataupun warna-warna yang jarang digunakan orang lain.

 

 red home decor

Furniture yang dipilih pun selalu tidak biasa. Selain multifungsi, furniture juga harus berdesain menonjol dan unik, sehingga Anda tidak cepat bosan melihatnya.

 

Menambahkan focal point yang menantang di dinding juga bisa jadi pilihan. Misal membuat area panjat dinding di sudut kamar.

 

  1. Taurus

Konon, berkelas dan menenangkan adalah karakter yang menggambarkan orang-orang Taurus. Yaitu mereka yang dilahirkan pada kisaran 20 April hingga 20 Mei.

 

Orang-orang Taurus sangat suka memanjakan diri dalam hal-hal indah. Mereka juga suka dengan lingkungan yang nyaman dan stabil.

 earthly room

Sofa besar di dalam kamar adalah hal yang harus ada untuk menambah kenyamanan. Warna-warna bumi yang bersahaja dan netral adalah pilihan paling tepat untuk pribadi Taurus.

 

  1. Gemini

Siapa yang terlahir pada 21 Mei hingga 20 Juni? Apakah Anda sosok yang terbuka dan mewah? Gemini terkenal dengan tipe sosial, seakan-akan dunia ada di genggamannya.

 

Kamar dengan dekorasi panel kaca besar dan jendela lebar yang mampu membawa banyak cahaya adalah sentuhan paling cocok untuk Anda.

 modern home decor

Menggabungkan  beberapa elemen teknologi mewah seperti sistem suara pintar yang diaktifkan dengan ponsel cerdas, lampu pintar yang bisa diatur warnanya lewat ponsel dan hal-hal modern lainnya.

 

  1. Cancer

Orang-orang yang terlahir pada 21 Juni hingga 22 Juli biasanya punya cita rasa yang tinggi, namun tetap menjunjung sisi tradisional. Mereka paling tidak bisa menolak barang-barang tradisional dan antik.

 

Maka sudah bisa dipastikan dekorasi kamar terbaik buat mereka adalah furnitur dan warna-warna yang old school. Warna-warna seperti pastel terang sangat cocok dipilih.

 wooden home decor

Furnitur dari kayu jati dengan desain tradisional lebih dipilih daripada tempat tidur minimalis yang ramping dan modern. Begitu juga dengan detail aksen lainnya, sentuhan tradisional lebih disukai.

 

Nah, sudah ada gambaran dekorasi kamar yang Anda inginkan? Selamat bermain-main dengan ide dan selera sesuai zodiak Anda ya.

Back to blog